Maret 20, 2021

KEWIRAUSAHAAN DIGITAL

             Pada masa sekarang ini Indonesia memasuki Era revolusi industry 4.0 yang semuanya serba digital. Maka dari itu literasi digital sangat penting dimiliki oleh mahasiswa agar bisa bersaing secara sehat di era saat ini. Masa depan ekonomi digital bisa menjadi salah satu sektor yang akan banyak memberikan kontribusi positif pada penguatan perekonomian Indonesia. Hal itu dapat dilacak dari menguatnya peran teknologi informasi dalam dunia bisnis. Apalagi hadirnya media sosial dalam konteks ekonomi digital semakin mengambil peran hingga membuka peluang usaha baru bagi masyarakat. Itulah yang menjadi indikator dari kemunculan fenomena kewirausahaan digital. Kewirausahaan digital berasal dari kata teknopreneur yang merupakan gabungan kata antara teknologi dan entrepreneur. Dengan demikian kewirausahaan digital adalah  sebuah upaya pemanfaatan teknologi dalam kegiatan berbisnis. Banyak sekali masyarakat yang mulai berwirausaha secara online agar dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari, bahkan mahasiswa pun ikut terjun ke dunia bisnis itu sendiri. Bagi mahasiswa prospek menjadi digital entrepreneur bisa dilakukan dari hal kecil dahulu seperti menjual peralatan sekolah secara online itu menunjukkan bahwa kita bisa selangkah lebih maju dari yang lain. Apabila mahasiswa bisa membayangkan masa depan seperti apa maka bisa belajar menginvestasikan waktunya untuk masa depan dan apabila itu terjadi maka mahasiswa sudah siap untuk di masa depan tersebut.

Perkiraan yang terjadi di masa depan adalah  pabrik modern dilengkapi sensor yang dipasang di lini produksi dan mengirim status operasi online ke bagian pengendali. big data akan digunakan untuk meningkatkan efisien, hasil, kualitas, dan kondisi alat. Untuk pemeliharaan, sistem online dapat menjadi pendukung manajemen rantai pasokan. Pekerja berbahaya berat atau berulang dilaksanakan secara otomatis. Pada era seperti ini digital mampu meningktakan  banyaknya produktivitas perusahaan tambang. Perencanaan tambang dilakukan dengan software yang menggabungkan pertimbangan geologi dan peralatan. 

Selain yang telah dijelaskan di atas kita juga akan tahu mengenai kendaraan besar di lokasi eskavator dan truk angkut akan menjadi tanpa pengemudi tetapi sebagai gantinya akan dilengkapi dengan sensor untuk mengumpulkan data medan serta melakukan diagnostik mandiri. Dan juga drone akan memantau data lingkungan seperti kualitas suhu, udara, dan cuaca untuk mengoptimalkan operasi sehari-hari.

Toko ritel digital hampir tidak membutuhkan sumber daya manusia. Seorang pelanggan akan dapat masuk ke toko pakaian dan menerima pemberitahuan tentang promosi. Augmented reality akan mengubah cara kita mencoba pakaian akibat adanya sensor. Pembayaran akan dilakukan secara otomatis serta kemampuan mengoptimalkan inventaris dan rak simpan secara otomatis dan mengisi stok berdasarkan analisis pelanggan dan data penjualan.


Baca juga : https://www.duniakampus40.net/

Ada juga cara pertanian lama sudah mulai ditinggalkan seperti traktor. Sebagai gantinya adalah traktor otonom yang dikendalikan oleh GPS. Sistem penyiraman dan pemupukan otomatis akan menggunakan sensor untuk mengoptimalkan kondisi tanah dan meminimalis limbah serta ternak akan diberi geotag dengan sensor lokasi dan kesehatan. Jika dilihat dari perkiraan masa depan tersebut yang mayoritas menggunakan sensor disetiap kegiatan seluruh mahasiswa harus mulai belajar mengenai sensor agar bisa menghadapi persaingan yang sangat kuat di Indonesia yang berada di Era revolusi industry 4.0 yang semua dilakukan secara digital. Mahasiswa juga harus mampu memanfaatkan sosial media untuk mengetahui perkembangan eonomi yang sedang terjadi dan melihat bagaimana peluang di dunia industri digital.

Ada beberapa strategi bisnis yang dapat dilakukan di era saat ini. Pertama, Customer Focus atau keunggulan kompetitif yang diperoleh dengan berfokus pada kepuasan pelanggan. Jadi kita bisa melihat apabila banyak pelanggan yang merasa puas dengan produk dan pelayanan kita, itu bisa menjadi poin pertama di perusahaan kita. Kedua, omnichannel digunakan untuk menghubungkan dunia offline ke online, kita bisa mengubah proses transaksi offline ke online. Ketiga, big data dengan menggunakan SAP Business One untuk mendukung transaksi bisnis dan membuat data warehouse untuk pengambilan keputusan. Keempat, Cybersecurity untuk melindungi informasi serta data bisnis perusahaan agar tidak mudah dicuri oleh perusahaan lain. Kelima, Kapabilitas digital yang digunakan untuk mendukung perusahaan masuk ke dunia digital. Apabila tidak menggunakan teknologi informasi yang handal,operasional seluruh Indonesia ini sulit untuk dikontrol. 

Pada penelitian tahun 2015 adapun elemen yang menunjukkan bahwa Indonesia sudah masuk ke industri digital. Dalam memasuki ke dunia digital dibutuhkan 4 hal yaitu Mobile Internet, Cloud Technology (tidak bisa mengontrol perusahaan-perusahaan yang tersebar diseluruh Indonesia apabila tidak ada Cloud  Technology), Internet of Things (digunakan untuk memantau dan mengontrol setiap armada yang jalan secara real time menggunakan sensor), Big data and advanced  analytics (digunakan memprediksi pembelian pada saat tertentu yang lebih akurat). Peluang di Indonesia adalah harga internet murah dibanding 20 negara yang disurvei pada penelitian tetapi kualitasnya masih buruk. Pemerintah sedang melakukan upaya-upaya membangun jaringan agar kualitasnya lebih baik. Indonesia termasuk tertinggi di dunia dari segi penggunaan  media sosial. Orang indonesia banyak sekali melakukan pembelian secara online melalui perangkat seluler. Populasi pengguna internet semakin meningkat karena HP murah.

Ada 10 kompetensi yang diperlukan untuk memperoleh peluang sebagai wirausaha. Pertama, Komunikasi. Komunikasi menjadi hal terpenting bagi wirausaha, karena wirausaha harus bisa menjelaskan  ide barulang kali, promosi ke investor atau pelanggan. Kedua, Finansial. Mengendalikan arus kas sangat penting bagi solopreneur, freelancer ataupun bisnis besar. Ketiga, Merk. Cara bicara, cara menanggapi email, cara memperkenalkan diri cara menulis adalah merk atau citra kita sebagai wirausaha. Keempat, Marketing. Seorang wirausahawan memiliki produk terbaik di dunia, tapi jika tidak ada yang tahu maka produk tersebut tidak akan berharga. Pahami secara mendalam berbagai disiplin ilmu pemasaran digital untuk mengoptimalkan search engine, pemasaran medsos, pay per click. Kelima, Nerworking. Tali silaturahmi akan memperluas rezeki. Makin luas jaringan tali silaturahmi yang dibangun, makin kuat pula pondasi bisnis seorang wirausaha. Keenam, Automation. Melakukan hal yang sama berulang kali, akan mengurangi produktivitas wirausaha. Jika perangkat lunak bisa mengerjakan, maka pelajari cara menggunakannya. Ketujuh, Design. Beda produk bagus dan produk hebat adalah design. Banyak wirausaha yang mengabaikan “desain produk” dan terburu-buru masuk pasar sehingga menemukan kegagalan yang besar. Desain bukan hanya tampilan, tetapi dungsinya. Kedelapan, Analytics. Belajar menganalisis menjadi hal penting. Sehebat apapun firasat atau intuisi, belajarlah membuat keputusan berdasar data. Kesembilan, Technical. Pemrograman memang suatu keterampilan penting dunia digital. Namun tidak semua harus bisa itu, pemahaman sederhana tentang algoritma dan cara berbikir terstruktur, akan mengembangkan pemikiran logis untuk pemecahan masalah yang kompleks. Kesepuluh, Learning. Online learning adalah salah satu keterampilan penting di era digital, yang akan  membantu untuk meningkatkan kinerja bisnis. Kita sebagai mahasiswa harus menggunakan E-learning yang telah disediakan di google dan mendalami serta memahami setiap produk google dan jika mampu kita bisa mengambil sertifikatnya.

4 komentar:

TEMPAT WISATA DI NGAWI YANG BISA DIKUNJUNGI

Mari Kemari – Artikel kali ini tidak jauh berbeda dengan sebelumnya yaitu membahas mengenai Kabupaten Ngawi. Salah satu julukan yang dimilik...